5 Kebiasaan Buruk Penyebab Kolesterol Tinggi, Awas Nyawa Ancamannya – SINDOnews Health
By: Date: 6 Juni 2022 Categories: berita kesehatan,Health,Health Info,kesehatan

loading…

Beberapa kebiasaan buruk bisa menjadi penyebab kolesterol tinggi. Parahnya, kebiasan buruk ini sering dilakukan sehari-hari tanpa disadari bisa mengancam nyawa. Foto/Eat This

JAKARTA – Beberapa kebiasaan buruk bisa menjadi penyebab kolesterol tinggi . Parahnya, kebiasan buruk ini sering dilakukan sehari-hari sehingga tanpa disadari bisa mengancam nyawa Anda.

Pasalnya, kolesterol tinggi bisa meningkatkan risiko masalah kesehatan serius seperti stroke hingga serangan jantung. Terlebih, kolesterol bisa dialami oleh siapa saja, termasuk mereka yang masih muda.

Kolesterol sendiri merupakan zat lilin yang ditemukan dalam darah. Tubuh membutuhkan kolesterol untuk membangun sel-sel yang sehat, tetapi kadar kolesterol yang tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Dengan kolesterol tinggi, Anda dapat mengalami timbunan lemak di pembuluh darah. Akhirnya, endapan ini tumbuh sehingga sulit bagi darah untuk mengalir melalui arteri. Terkadang, endapan tersebut dapat pecah secara tiba-tiba dan membentuk gumpalan yang menyebabkan serangan jantung atau stroke.

Baca Juga: 6 Gejala Kolesterol Tinggi di Kaki yang Sering Diabaikan

Meski demikian, kolesterol tinggi dapat diturunkan. Tetapi seringkali merupakan akibat dari pilihan gaya hidup yang tidak sehat, yang membuatnya dapat dicegah dan diobati. Diet sehat, olahraga teratur, dan terkadang obat-obatan dapat membantu mengurangi kolesterol tinggi.

Berikut kebiasaan buruk penyebab kolesterol tinggi dilansir dari Health Shots, Senin (6/6/2022).

1. Merokok

Gaya hidup tidak sehat seperti merokok, mengonsumsi alkohol, dan tingkat stres yang tinggi, memainkan peran utama dalam menentukan kadar kolesterol. Masalah terkait gaya hidup ini dapat meningkatkan tekanan pada jantung, dan memicu kecemasan.

Kondisi tersebut bisa membuat Anda mengonsumsi makanan cepat saji atau merokok dan minum alkohol untuk mengelola stres. Kurangnya diet seimbang dan kekebalan yang berkurang juga dapat menyebabkan peningkatan kadar kolesterol jahat.