Busana Pengantin Hailey Baldwin Diprediksi Bakal Jadi Tren 2020
By: Date: 14 Oktober 2019 Categories: Lifestyle

Jakarta – Satu minggu setelah menggelar resepsi pernikahannya dengan penyanyi Justin Bieber, Hailey Baldwin mengunggah foto pernikahan mereka melalui akun Instagram.

Dalam foto tersebut Hailey terlihat mengenakan gaun pengantin off-the-shoulder dengan potongan mermaid.  Namun yang paling menarik perhatian adalah ujung tudung pengantin Hailey yang disulam dengan tulisan “till death do us part”.

Dalam unggahan di Instagram, Hailey mengungkap bahwa gaun tersebut dirancang oleh Virgil Abloh, pendiri brand fashion ternama Off-White.

Pada saat bersamaan, perancang busana Vera Wang meluncurkan koleksi busana pengantin untuk musim gugur 2020.

Ia menampilkan kreasi busana pengantin dengan sulaman frasa menyerupai tudung milik perempuan yang kini menyebut dirinya sebagai Hailey Bieber.

Dilansir dari Insider dan Antara, Wang mengatakan bahwa dia terinspirasi dari gaun pengantin modern seperti yang dikenakan Hailey.

2 dari 3 halaman

Gaun Pengantin Modern

“Tak ada bunga, tak ada manik-manik, tak ada karangan bunga. Ini adalah gagasanku tentang interpretasi gaun pengantin yang modern dan tampak muda,” ujar desainer ternama itu dalam unggahan di akun Instagramnya pada 5 Oktober 2019.

Koleksi Wang itu lebih terfokus pada detil seperti ruffles, permainan warna yang kontras, serta sulaman membentuk frasa yang menambah sentuhan personal dalam tiap desainnya.

Tidak ada yang tahu sampai kapan tren ini akan bertahan. Tapi setelah hadir kreativitas desainer yang legendaris dan model papan atas yang sudah mengenakan gaun itu, desain yang serupa dengan yang dipakai Hailey Bieber diduga akan muncul lagi pada 2020

3 dari 3 halaman

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let’s block ads! (Why?)