[SALAH] Pimpinan Ponpes Al Zaytun Memperjualbelikan Santrinya Seharga 4M
By: Date: 12 Juli 2023 Categories: Cek.Fakta,fakta,Hoax

Hasil periksa fakta ‘Ainayya Al Fatikhah.

Unggahan video dengan judul yang mengklaim bahwa Pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang, memperjualbelikan santrinya dengan harga 4M merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video.

=======

[KATEGORI]: Konten yang dimanipulasi

=======

[SUMBER]:

https://archive.cob.web.id/archive/1688978823.822721/www.youtube.com/watch%40v%3D4t4haFC_DNg.html (YouTube)

=======

[NARASI]: “SANGAT BI4D4B, TERNYATA PANJI G JU4L B£LIK4N SANTRINYA JUGA SEH∆RGA 4 MILYAR ??”

=======

[PENJELASAN]:

Kanal YouTube KABAR NEWS (https://www.youtube.com/@kabarnews672) pada 3 Juli 2023 mengunggah video dengan judul yang mengklaim bahwa Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang, memperjualbelikan santrinya dengan harga 4M. Sebelumnya diketahui bahwa Ponpes Al Zaytun sendiri tengah menjadi sorotan lantaran diduga mengajarkan ajaran menyimpang.

Setelah dilakukan penelusuran, faktanya judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video. Hal itu disebabkan karena pada kenyataannya, isi dan narasi video tersebut hanya menjelaskan mengenai dugaan terafiliasinya Ponpes Al Zaytun dengan jaringan Negara Islam Indonesia (NII).

Selain itu, narator dalam video juga hanya membaca ulang artikel milik Tribun News berjudul “Eks Aktivis NII Bongkar Cara Pimpinan Al-Zaytun Panji Gumilang Dapat Uang Rp 4 Miliar dalam 1 Jam” yang telah diunggah pada 2 Juli 2023. Artikel asli tersebut menjelaskan mengenai mantan aktivis NII yang mengungkapkan berbagai modus untuk mengumpulkan dana sebanyak mungkin. Sepanjang video pun, sama sekali tidak dijelaskan mengenai isu jual-beli santri yang dilakukan Panji Gumilang seperti yang tertera pada judul video.

Artikel dan video asli milik Tribun News

Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube KABAR NEWS merupakan konten yang dimanipulasi.

=======

[REFERENSI]:

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20230708092439-20-970988/babak-baru-al-zaytun-santri-diambil-alih-kemenag-rekening-diblokir
https://video.tribunnews.com/view/628729/eks-aktivis-nii-bongkar-cara-pimpinan-al-zaytun-panji-gumilang-dapat-uang-rp-4-miliar-dalam-1-jam
https://liberte.suara.com/read/2023/07/04/192500/cek-fakta-panji-gumilang-jual-belikan-santrinya-dapat-untung-hingga-rp4-miliar