5 Kuliner Vietnam dengan Cita Rasa Khas, Wajib Dicoba Pencinta Kuliner
By: Date: 31 Oktober 2023 Categories: Uncategorized

VIETNAM memang menjadi salah satu negara yang menjadi destinasi wisata viral dan bangunan unik bergaya arsitektur kolonial. 

Tidak hanya menawarkan banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Vietnam juga punya beberapa kuliner yang siap menggoda selera Anda. Keunikan cita rasa makanan Vietnam juga menjadi daya tarik tersendiri bagi negara yang terletak di Semenanjung Indochina di Asia Tenggara ini. 

Nah, jika Anda tengah beruntung dan bisa bepergian ke Vietnam, berikut beberapa saran masakan khas Vietnam yang wajib Anda coba. 

BACA JUGA:

Banh Cuon  

 Kuliner Vietnam

Banh cuon merupakan masakan khas Vietnam yang terbuat dari tepung beras yang lembut dan tipis. Banh cuon biasanya diisi dengan sayuran dan daging lalu disajikan dengan kecap, tempura udang, dan kacang hijau goreng. Rasanya yang nikmat dipadukan dengan irisan timun, salad, dan bawang goreng pasti akan membuat Anda tertarik untuk mencoba hidangan ini. 

Pho

 Kuliner Vietnam

Makanan khas Vietnam yang satu ini pasti sudah sangat familiar di telinga Anda. Karena tidak harus ke Vietnam sendiri, Anda juga bisa menikmati pho di banyak restoran di Indonesia. Hidangan mie putih ini disajikan dengan kuah kaldu yang nikmat dan potongan daging, kacang-kacangan, serta daun ketumbar. 

BACA JUGA:

Com Rang  

Kuliner Vietnam

Com Rang sebenarnya adalah nasi goreng khas Vietnam. Seperti nasi goreng pada umumnya, com Rang terbuat dari nasi yang digoreng dengan bumbu lain seperti minyak wijen, saus tiram, merica, bawang putih, bawang merah, bawang bombay, cabai hijau, dan garam. Bedanya com Rang menggunakan sayuran khas Vietnam yaitu bia hanoi yang membuat rasa dan aroma nasi goreng ini sangat istimewa. 

Follow Berita Okezone di Google News

https://lifestyle.okezone.com/read/2023/10/31/298/2911502/5-kuliner-vietnam-dengan-cita-rasa-khas-wajib-dicoba-pencinta-kuliner