Warga Binaan di Lapas Atambua Jalani Pemeriksaan HIV – Republika
By: Date: 29 Mei 2022 Categories: berita kesehatan,Health,Health Info,kesehatan
Pemeriksaan sebagai upaya meningkatkan kesehatan warga binaan.

REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG — Puluhan warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Atambua menjalani pemeriksaan HIV serta mendapatkan penyuluhan kesehatan dari tenaga medis Dinas Kesehatan Kabupaten Belu dan Puskesmas Atambua Selatan. Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Atambua, Edwar Hadi mengatakan, upaya tersebut dilakukan untuk meningkatkan kesehatan warga binaan pemasyarakatan (WBP).

“Kita terus memastikan pengoptimalan pelayanan kesehatan dalam situasi pandemi Covid-19 dan kekhawatiran akan penurunan daya tahan tubuh berdampak pada kesehatan warga binaan,” kata dia di Kupang, Ahad (29/5/2022).

Ia menambahkan, kegiatan tersebut dilaksanakan setiap bulan, mengacu pada Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan Pasal 14 ayat 1 yang menyatakan hak-hak Narapidana. Di antaranya hak mendapat perawatan, pelayanan kesehatan, dan makanan yang layak.

Edwar menambahkan, kondisi kesehatan para warga binaan Lapas Atambua saat ini sedang dilanda virus flu dan batuk sehingga dilaksanakan kunjungan ahli kesehatan dari dinas kesehatan kabupaten Belu dan Puskesmas Atambua Selatan yang bertempat di aula lapas Atambua. Pelaksanaan kegiatan itu didampingi langsung Dokter Lapas Atambua, Ester dan pengolah data Kesehatan Lapas, Yacoba Lobang.

Pemeriksaan kesehatan dimulai dengan pengukuran berat badan, tekanan darah, denyut nadi, dan lainnya. Selanjutnya, sesuai dengan analogis kedokteran memberikan resep kepada warga binaanyang mengalami masalah kesehatan sesuai dengan SOP pelayanan kesehatan warga binaan di Lapas.

sumber : Antara