5 Tips Mudah Mengatasi Rambut Berminyak
By: Date: 15 Oktober 2023 Categories: Uncategorized

RAMBUT berminyak atau lepek merupakan salah satu permasalahan rambut yang dialami banyak orang. Selain membuat tidak nyaman, juga membuat kepercayaan diri jadi menurun karena bikin penampilan jadi tampak kusam.

Rambut berminyak sendiri, dipicu karena produksi berlebihan minyak alami oleh kelenjar sebaceous di kulit kepala sebagai penyebab utama. Tapi jangan cemas, ada beberapa langkah yang dapat membantu Anda mengatasi masalah rambut berminyak, simak paparannya berikut ini sebagaimana dilansir dari Healthline, Minggu (15/10/2023)

1. Keramas setiap hari: Jarang atau terlalu sering keramas dapat menyebabkan rambut berminyak. Namun, jika Anda memiliki rambut berminyak, keramas setiap hari dapat menghindarkan dari rambut yang berminyak.

Sebagai catatan, cukup satu kali sehari, karena jika lebih lebih dari sekali dalam sehari dapat menyebabkan kelenjar kulit kepala bereaksi berlebihan dan menghasilkan lebih banyak minyak.

 BACA JUGA:

2. Perlakukan secara lembut: Saat keramas gosok kulit kepala dengan lembut memakai jari-jari secara lembut. Jangan terlalu kasar atau keras, karena menggosok kulit kepala secara berlebihan dan menyebabkan kelenjar memproduksi lebih banyak sebum.

 BACA JUGA:

Bilas sampai bersih sebelum keluar dari kamar mandi. Sisa sampo atau kondisioner bisa membuat lapisan tipis pada rambut sehingga terasa berminyak.

Follow Berita Okezone di Google News

https://lifestyle.okezone.com/read/2023/10/15/611/2901506/5-tips-mudah-mengatasi-rambut-berminyak