Jamur Cordycpes Militaris Diyakini Punya Potensi Tangkal COVID-19
By: Date: 13 Mei 2020 Categories: Uncategorized

PENELITI Tanah Air telah melakukan uji klinis terhadap tanaman herbal yang dapat menangkal tanaman corona COVID-19. Salah satu yang terbaru adalah meneliti khasiat jamur cordyceps militaris.

Dijelaskan Guru Besar Fakultas MIPA dan Pakar Biomolekuler Universitas Brawijaya, Malang Prof Widodo, SSi, MSi, PhDMedSc, dalam kajian yang dilakukan, Jamur Cordyceps militaris disinyalir memiliki potensi sebagai penangkal serangan virus dalam tubuh. Cordyceps militaris merupakan salah satu bahan alami yang memiliki banyak manfaat seperti antivirus, immunomodulator, antiinflamasi, antioksidan.

jamur

“Walaupun masih diperlukan berbagai penelitian lanjutan dan belum sampai pada uji klinis, Cordyceps militaris memiliki potensi yang sangat baik untuk membantu menangkal virus, salah satunya virus corona,” ujarnya saat Webinar Health & Happiness (H2) Kekuatan Bahan Alami untuk Memperkuat Imunitas Tubuh, Rabu 13 Mei 2020.

Let’s block ads! (Why?)