Olahraga Dan Istirahat Gampang, Yang Susah Makan Bergizi, Apalagi Kantong Tak Berisi
By: Date: 9 April 2021 Categories: Tak Berkategori

RM.id  Rakyat Merdeka – Virus hidup dengan cara menempel pada sel inang. Agar dapat bertahan, virus harus beradaptasi dengan selalu bermutasi untuk mengelabui sistem kekebalan tubuh inang­nya.

Selama proses mutasi, membuat virus semakin kuat dan lebih mudah berkem­bang biak atau menular. Namun demikian, tak perlu khawatir, prinsip dasar dalam penanganan virus adalah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) 3M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak).

Satgasperubahanperilaku mengunggah dua meme. Pertama, virus Corona yang bermutasi dengan varian baru. Di dalamnya juga ada penjelasan, mutasi merupakan sifat virus untuk mempertahankan diri.

Kedua, berbagai macam aktivitas yang bisa menghalangi virus bermutasi. Yaitu, tetap disiplin 3M, perkuat sistem imun dengan berolahraga, istirahat cukup, hati gembira dan makan makanan bergizi serta melakukan vaksinasi saat dapat kesempatan.

Berita Terkait : Layanan Transportasi Bakal Dilarang Beroperasi 12 Hari

“Jangan lupa protokol kesehatan 3M dan segera vaksinasi ya!” seru satgasperubah­anperilaku.

Menurut @tvonenews, pemerintah terus mewaspadai penyebaran mutasi virus Corona. Masyarakat juga harus terlibat aktif mencegah penyebaran virus dengan taat prokes.

“Jangan panik. Kalau panik, otak kita bisa berpikir tidak rasional dan akhirnya malah melakukan hal-hal yang tidak rasional,” kata @mbahndi.

Prokes 5M demi kebaikan kita bersama. Semoga terhindar dari mutasi virus Corona,” sambung @hiqudsstory.

Berita Terkait : Pengurus Masjid Wajib Pastikan Jemaah Taat Prokes

“Prokes 5M ini juga menjadi cara pal­ing tepat untuk merespons mutasi vi­rus Corona. Jangan lengah,” tambah @Indonesiakece01.

“Semoga kita terjauhi dari mutasi virus ini dan tetap semangat dalam beraktivitas. Yuk tetap patuhi prokes,” ajak Susan.

“Olahraga dan istirahat yang cukup gam­pang. Yang susah adalah makanan bergizi yang sulit didapat. Apalagi cuannya (duit) udah kering,” kata @ahmad_.

Sementara, Diah W Susanti meminta masyarakat tidak mudah menelan informasi yang belum jelas kebenarannya. Update terus setiap informasi Corona.

Berita Terkait : Vaksinasi Tak Batalkan Puasa, Kecuali Sambil Gigit Odading…

“Sampai saat ini belum ada bukti ilmiah bahwa mutasi virus lebih tinggi keganasannya dibanding Covid yang ditemukan awal-awal,” ujarnya.

Estati Sudibyo menegaskan, pentingnya setiap orang divaksin demi mencegah berkembangnya mutasi virus lebih buruk lagi.

Selain itu, sangat penting juga tetap mema­tuhi prokes hingga semua orang tervaksinasi dan ditemui obat, sehingga terbentuk herd imunity yang baik dalam komunitas.

Firza Husain mengatakan, kecepatan penanganan pandemi Covid-19 tergantung kecepatan vaksinasi dan ketaatan disiplin prokes. Semuanya, untuk menghindari mutasi virus. [TIF]

Let’s block ads! (Why?)