[SALAH] Akun WhatsApp Bupati Indramayu Nina Agustina
By: Date: 31 Juli 2023 Categories: Cek.Fakta,fakta,Hoax

Hasil periksa fakta Rahmah an.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) pada Diskominfo Indramayu, Agus Muttaqiem menegaskan akun WhatsApp yang beredar bukan milik Bupati Indramayu Nina Agustina.

===
KATEGORI: IMPOSTER CONTENT/KONTEN TIRUAN

===
SUMBER: WhatsApp

===
NARASI:
“Assalamualaikum apa bener ini dengan salah satu pengurus HASANUDIN. Klok bleh tau dengan BPK/Ibu siyapa saya berbicara ini. Perkenalkan saya ibu Hj. Nina Agustina Bupati Kabupaten Indramayu”
“Waalaikumsalam wrwb iya Ibu Bupati, saya pa Royani ketua Yayasan Hasanudin juga sekretaris KUD Mina Bahari Eretan Kulon. Sbnrnya sering ketemu dg Ibu dan sering foto”
“iya bapak, maksud dan tujuan saya menghubungi bapak, saat ini guna untuk menyampaikan prihal bantuan donasi yang dibagikan oleh Pemkab”
“Siao bu..”
“Donasi yang dibagikan per 5 tahun sekali diperuntukan ke seluruh tempat ibadah khususnya di wilayah Pemkab Indramayu.
Baik bapak jika rekening atas nama Lembaga sudah ada bisa dikirimkan ya pak untuk nomor rekening beserta foto bukunya guna proses penyaluran donasi nanti”
“Ok bu teirma kasih sy akan kirim”
“Baik kalua suda ada segera di foto kan rekening beserta bukunya yang atas nama Lembaga nya dan di kirim kesini!!! Biyar proses penyaluran donasi bisa segera terlaksanakan sesuwai yg sudah di agendakan sama pihak Pemkab”
“Sya konfirmasikan kesekertaris Dinsos bapak Maulana ikhsan sebentar lagi beliyau segera menghubungi kontak bapak. Harap di tunggu za bapak”

===
PENJELASAN:
Beredar akun WhatsApp Bupati Indramayu Nina Agustina. Akun bernomor +6281346148274 menghubungi salah satu ketua yayasan dan menawarkan bantuan donasi yang diklaim dibagikan oleh Pemkab setiap 5 tahun sekali, lalu diminta mengirimkan nomor dan buku rekening.

Faktanya akun WhatsApp yang beredal adalah palsu. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) pada Diskominfo Indramayu, Agus Muttaqien menjelaskan nomor WhatsApp yang beredar dengan iming-iming pembagian donasi adalah modus penipuan. Masyarakat diimbau untuk selalu cek kebenaran informasi dengan menghubungi layanan call center Diskominfo Indramayu 0811-1333-314.

Berdasarkan penjelasan di atas, akun WhatsApp Bupati Indramayu Nina Agustina +6281346148274 adalah tidak benar dan masuk kategori konten tiruan.

===
REFERENSI:
https://www.koranmandala.com/daerah/11162/beredar-nomor-whatsapp-palsu-mengatasnamakan-bupati-indramayu-saber-hoaks-itu-akun-palsu?

https://jabar.tribunnews.com/2023/07/03/nama-bupati-indramayu-lagi-lagi-dicatut-kali-ini-pesan-wa-ke-sejumlah-madrasah-akan-beri-bantuan