Suara.com – Ibunda dari Ustaz Riza Muhammad dikabarkan terkena stroke dan sekarang sedang dirawat di rumah sakit.
Hal ini diketahui dari unggahan istri sang ustaz, Indri Giana, di akun Instagram-nya beberapa jam yang lalu.
Dalam unggahannya, terlihat Ustaz Riza sedang menemani sang ibu di sebuah kamar rumah sakit.
“Doakan kesembuhan untuk mertua saya sakit stroke, lumpuh separuh bagian tubuhnya. Allahumma rabbannas adzbihip baasa asyi anta syafi’ laa syifa’a illa syifauka syifa alla yughadiru saqama,” tulis Indri dalam unggahannya.
Melansir Healthline, meski pria lebih cenderung mengalami stroke, wanita memiliki risiko seumur hidup lebih tinggi. Wanita juga lebih mungkin meninggal karena kondisi ini.
Ada beberapa alasan mengapa wanita lebih mungkin mengalami stroke dalam hidup mereka; wanita hidup lebih lama dari laki-laki, dan usia adalah faktor risiko dari stroke.
Ada beberapa gejala stroke yang umumnya hanya diderita oleh wanita, seperti mual atau muntah, kejang, cegukan, kesulitan bernapas, rasa sakit, kehilangan kesadaran, dan tubuh menjadi lemah.
Karena gejala ini ‘unik’ untuk wanita, mungkin akan sulit untuk mendeteksi bahwa gejala tersebut berkaitan dengan stroke.
Akibat sulitnya mendeteksi, ini dapat menunda perawatan yang justru akan menghambat pemulihan.
Sedangkan gejala stroke yang paling umum dan dialami oleh pria dan wanita adalah ketidakmampuan untuk berbicara atau memahami pembicaraan, ekspresi tegang dan kebingungan.
Selain itu gejala yang lain adalah:
– Kesulitan melihat secara tiba-tiba di satu atau kedua mata.
– Mati rasa tiba-tiba atau kelemahan di wajah serta anggota badan
– Kesulitan berbicara secara tiba-tiba
– Sakit kepala mendadak
– Pusing mendadak, kesulitan berjalan atau kehilangan keseimbangan
Tapi, penelitian menunjukkan wanita sering lebih baik dalam mengidentifikasi dengan benar tanda-tanda stroke.